Rasanya aneh, setelah bertahun-tahun gak ketemu, pada satu waktu dipertemukan kembali dalam satu moment yang sangat biasa, tapi berefek menjadi sangat tidak biasa.
Gak aneh sebenarnya, ada hal-hal yang tidak pernah bisa dicerna oleh pikiran manusia yang kemudian terjadi dan dialami oleh kita. Banyak contohnya, gak akan saya uraikan satu persatu. Hmm... intinya, semua bisa terjadi. Nothing is imposible.
Seperti ini contohnya, mungkin akan terdengar picisan dan mellow. Saya jatuh cinta. heeeuuuu... Tapi, wajar kan. Toh sekuat apapun saya, saya tetaplah manusia, tetap wanita, punya hati, punya rasa. Kalau di tulisan2 sebelumnya saya sering menuangkan perasaan yang menunjukkan betapa saya ingin melawan rasa itu, kali ini.. biarkanlah semuanya berjalan apa adanya. Seperti air yang mengalir, air yang tenang dengan arus yang kecil, semoga.
Pertanyaannya, kemanakah rasa ini akan bermuara, pada laut yang tepatkah, atau lagi-lagi saya salah alamat, berlabuh pada dermaga yang salah..?? Tidak ingin lagi banyak berspekulasi, saya mendapat saran dari seorang teman agar saya lekas mendapat kejelasan dengan menanyakan langsung pada orang yang saya harapkan menjadi laut saya itu, apakah.. dia juga mencintai saya ?
TApi, ahh...tidak-tidak, itu bukan saya. Saya sudah pernah melakukan kesalahan, dan tidak ingin seperti keledai yang jatuh lagi kelubang yang sama, maka saya tidak akan mengulangi kesalahan tersebut. Lagi-lagi, biarkan.. biarkan semua berjalan apa adanya, meski tanpa usaha yang berarti, saya yakin semua pasti ada hasilnya, meski itu bukan hasil yang saya harapkan.
Cuma berdoa pada Tuhan, semoga kali ini, segalanya tidak lagi sia-sia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar